September 20, 2005

debu.. debu.. debu

hari ini sehabis test, beres2 kantor g. ternyata semua barang berdebu dan banyak banget sampah yang harus dibuang, mulai dari koran tahun lalu, majalah 3 atau 4 tahun yang lalu, novel-novel dan komik-komik yang karena lembab menjadi berjamur dengan cover penuh kotoran cecak, brosur-brosur yang terbiasa kita simpan karena merasa bahwa suatu saat nanti kita akan membutuhkanya, foto-foto lama yang bahkan g sudah lupa kapan g ambil, dan masih ada lagi catatan-catatan kuliah, serta diktat-diktat yang masih terlihat baru karena tidak pernah dibaca. Selain itu masih ada barang-barang lainnya seperti gambar-gambar g waktu dulu, poster-poster yang sudah dibeli namun lupa dibingkai, kaset-kaset lagu dan cd-cd lagu yang sudah g cari kemana-mana... sepertinya banyak barang yang akan lebih mudah ditemukan ketika sedang tidak kita butuhkan..
debu.. debu.. debu..
sinus g kambuh, bersin2 terus
selesai beres-beres jam 15, selesai bersin-bersin jam 17

0 Comments:

Post a Comment

<< Home